headline photo

Ngeseks Malam Pertama, Miss V Istri Enggak Berdarah

DOKTER, perkenalkan saya Fajar. Saya menikah dengan istri yang masih perawan. Tapi anehnya saat berhubungan seks pertama kali, Miss V pasangan tidak mengeluarkan darah.

Mohon bantuan informasi dari dokter, karena gara-gara ini istri saya stres berat. Terima kasih. 

Fajar Dwi Sulistyo

Jawaban:

Fajar, tanda keperawana bukan keluarnya darah waktu berhubungan seks malam pertama. Selama istri saat sebelum penetrasi Mr P telah terangsang dan terjadi pelunakan alat reproduksinya, ya kemungkinan tidak terjadi perobekan.

Keperawanan tidak dapat diperiksa atau dilihat karena yang dikatakan perawan, yaitu wanita yang Miss V-nya belum pernah dimasuki Mr P. Diketahui hanya berdasarkan pengakuan saja.

(Dr Nugroho Setiawan SpAnd)
Rumah Sakit Internasional Bintaro
Jalan Thamrin Bintaro Sektor IX, Tangerang
(021) 745550